Mendirikan startup yang sukses maju dan berkembang membutuhkan tahapan-tahapan yang perlu dilakukan dengan cermat, supaya bisnis yang diusahakan dapat berjalan tepat waktu dan tepat sasaran. Lalu, apa aja sih tahapan tersebut? Yuk simak tahapan penting yang akan membantumu meraih startup yang sukses.
1 Jabarkan ide bisnis yang ingin kamu lakukan
Sebuah ide brilian apalagi untuk dieksekusikan menjadi bisnis yang bisa menghasilkan pundi-pundi keuntungan bagi pemiliknya, tentu harus melalui landasan yang kuat. Mempertimbangkan ide berlandaskan visi missi yang kamu dan rekananmu punya, jika kamu membangun startup tidak hanya seorang diri. Untuk mulai dan memudahkan kamu menjaring ide brilian tersebut, buatlah konsep dasar terlebih dahulu. Pastikan konsep dasar berfokus pada identifikasi masalah masyarakat/yang ada disekitarmu dengan pertanyaan 5W+1H yaa. Biar hasil konsepmu akan semakin mendetai dan mudan memetakan langkah berikutnya. Pikirkan juga bahwa ide bisnis tidak cukup hanya menciptakan produk, tapi harus bisa menghentikanmu menyerah pada suatu waktu.
2 Siapkan modal
Meskipun mendirikan startup digital dianggap efisien dalam hal permodalan, tapi jangan salah ya. Untuk mendirikan startup diigital yang mengandalkan teknologi informasi juga butuh modal yang tidak sedikit. Jika startupmu mandiri, maka kamu harus pandai memanage uang alias menabung. Jika kamu memungkinkan startupmu untuk bekerjasama dengan rekanmu, maka kamu bisa membuka kuota tanam modal bagi pihak ketiga/pihak luar.
3 Bangun Tim Sukses
Tim sukses disini bukan untuk pemilu, melainkan untuk membangung bisnis mu. Berkolaborasi dengan orang-orang yang tidak hanya kompeten di bidang bisnis atau digital, tapi juga mempunyai kredibilitas yang baik. Karena dalam hubungan bisnis tertentu tidak cukup untuk aktif, tapi juga harus produktif. Biar apa yang telah dikeluarkan dapat balance dan menumbuhkan profit yang maksimal.
4 Research Market
Research market yang perlu kamu lakukan adalah analisa pasar dengan melihat kebutuhan dan tren dayabeli masyrakat. Sedangkan analisa lain yang juga wajib kamu lakukan adalah menyusun price list bahan baku produk jika itu barang, dan price list biaya operasional jika itu adalah jasa. Melalui harga kamu akan lebih tepat menentukan siapa sih pangsa pasarmu.
5 Mapping Strategy
Mapping strategy dalam sebuah startup tidak kalah penting, karena hal ini yang akan mengarahkan kemana startupmuakan berjalan dari sekarang, besok, hingga masa yang akan datang. Pemetaan strategi akan meminimalisir kebingungan yang terkadang memicu kegalauan dalam mengambil keputusan/langkah selanjutnya.
6 Membangun Jaringan
Menggabungkan diri dengan organisasi atau sekumpulan founder startup nggak akan merugikan kamu lho. Dengan aktif berinteraksi dengan founder startup lain, kamu bisa aktif berdiskusi dan bertukar pikiran hingga bertukar pengalaman. Membangun jaringan dengan para founder juga akan memudahkan kamu ketika ingin berkolaborasi atau bekerjasama memperluas bisnis. yah, itung-itung symbiosis mutualisme alias saling menguntungkan kedua belah pihak.
7 Ikuti kelas/ baca buku mengenai pengembangan bisnis (Expert Business Class/ developments)
Business class saat ini gampang banget lho dicari. Pengisi atau mentor juga ada banyak pilihan, mulai dari founder startup muda yang sudah sukses, hingga founder startup senior yang sudah banyak makan asam garam di dunia bisnis. lalu, apa sih keuntungan kamu mengikuti kelas bisnis? nah, jadi melalui kelas bisnis kamu bisa mendapatkan beragam informasi baik secara teoritis maupun praktik dalam mengelola bisnis. Selain itu kamu juga akan mendapatkan bonus cerita seputar pengalaman sukses menaklukan kegagalan dalam berbisnis, hehehe. Sekarang kelas-kelas bisnis tidak harus datang ke suatu tempat kok, cukup pakai smartphone/komputer dan internet.
Demikian 7 tahapan penting untuk mendirikan startup digital yang sukses. Semangat mencoba!!
Baca lebih lanjut: Hal-hal yang perlu kamu pelajari untuk mendirikan PT di rumah. Tips dan trik di 2021 untuk memenuhi syarat administrasinya.