Bagaimana cara membangun startup digital? Kembangkan Startup Digitalmu Dengan 5 Langkah ini!

Satu tahun kemarin hingga saat ini memang masih menjadi waktu yang benar-benar membuat para pebisnis untuk bisa terus putar otak. Perekonomian dunia yang anjlok karena wabah COVID-19, membuat banyak bisnis yang sedang tumbuh terpaksa gulung tikar. 2021 menjadi tahun yang diharapkan menjadi tahun kenormalan baru untuk segala aktifitas masyarakat, termasuk pertumbuhan ekonomi. Buat kamu pebisnis yang sudah mampu bertahan dan mau mengembangkannya, coba deh terapin strategi penting di bawah ini.

1   Strategi Keuangan Baru

Kesulitan dunia bisnis di musim wabah COVID-19 yang masih terjadi, harus kamu halau biar bisnismu tetap bisa berjalan dan berkembang. Walaupun tertatih, semangat bisnismu nggak boleh luntur. Seperti semangatmu yang nggak boleh luntur, kamu harus terus mencari ide dan motivasi, keuangan bisnismu yang sudah berjalan juga harus punya strategi baru lho. Caranya, kamu harus cek ulang dan berkala laporan-laporan keuanganmu. Bandingkan laporan keuanganmu ketika normal dan ketika ada pandemi. Pangkas hal-hal yang tidak perlu. Siapkan rencana baru juga untuk antisipasi mengamankan keuangan bisnismu, biar nggak defisit. Pengeluaran keuangan yang minim dengan ide cemerlang juga bisa tetap menguntungkan bisnismu bukan?

2   Strategi Inovasi produk

Guna meningkatkan penjualan di tengah pandemi COVID-19, kamu bisa coba strategi baru dengan bikin inovasi produk brand kamu sendiri. Pakailah konsep cipta produk baru dengan jumlah terbatas. Kalau cara tersebut menurutmu terlalu ribet, kamu bisa kok stok ulang produk lamamu dengan harga jual miring sedikit. Atau jika startup mu bidang layanan jasa, kamu bisa juga coba service eksklusif door to door. Atau kamu juga bisa berkolaborasi dengan bisnis temanmu loh. Kolaborasi dengan teman akan lebih seru dan jelas bisa nambah semangat mengembangkan bisnis bersama. Tingkatkan terus performa kreatifitasmu yaa.

3   Stategi Komunikasi

Buat ngembangin bisnismu, hal yang juga penting banget adalah stategi komunikasi. Dengan terbatasna ruang gerak masyarakat di masa Pandemi COVID-19 ini dan mengandalkan kegiatan daring, ada baiknya bisnismu mencoba memanfaatkan Omnichanel. Mengapa perlu memanfaatkan Omnichanel? Karena strategi yang dipakai dalam Omnichanel adalah pendekatan yang berpusat pada pelanggan. Strategi Omnichanel akan meningkatkan pengalaman pelanggan dan menyediakan lebih banyak saluran pembelian bagi pelanggan.1 Jadi, dari sisi bisnis bisa meningkatkan kesempatan produk bisnismu bisa untuk dibeli. Gimana? sangat efektif dan efisien bukan?

4   Stretegi Pemasaran

Saat ini banyak kesempatan dari beberapa sosial media atau website yang menyediakan layanan iklan gratis lho. Maksimalkan iklan bisnismu dan fokus pada konsumen sasaranmu. Dimasa pandemi ini banyak juga bisnis yang nyoba untuk kasih diskon buat para costumer-nya. Strategi diskon layak kamu coba, tapi ingat yaa! biar bisnismu nggak defisit terus menerus, pastikan diskon yang akan kamu pakai untuk menarik costumer benar-benar telah dikalkulasikan.  Lihat rate costumer dan income yang didapatkan; jangan sampai mau untung malah buntung. Dengan memperhatikan strategi pemasaran, kamu bisa menerapkan cara-cara yang efektif untuk memasarkan produk atau jasa yang ditawarkan oleh bisnis mu.

Baca lebih lanjut: Bagaimana mendapatkan perizinan mendirikan startup atau bisnis online? Berikut hal yang perlu kamu pelajari tentang mendapat izin pendirian startup di 2021.

5   Strategi Pasar

Analisa strategi pasarmu yang kemarin sudah bisa memaksimalkan bisnismu berkembang apa belum? Kalau belum kamu harus bikin plan B. Surveilah pasar dengan cermat dan teliti. Dimasa sulit ini kamu harus benar-benar bisa memanfaatkan peluang pasar sekecil apapun. Kalau kemarin pasarmu hanya khusus kalangan tertentu, dengan inovasi terbaru kamu bisa merambah untuk kalangan umum. Jangan malas cari data target pasarmu. Strategi pasar ini sangat terkait erat dengan strategi pemasaran diatas karena kamu sebagai pemilik perusahaan wajib menentukan kemana dan bagaimana caranya mem-penetrasi segmen pasar tertentu. Dengan strategi pasar yang baik dan jitu, maka produk atau jasa yang kamu tawarkan akan mudah diterima oleh khalayak luas.

Dengan lima strategi untuk membangun serta mengembangkan startup digital mu ini, kamu bisa dengan baik merumuskan strategi yang efektif dan jitu! Selamat mencoba strategi-strategi diatas!

1 https://www.kompasiana.com/fahrihassi7729/5f5882de838cc63ea37297c3/strategi-omni-channel-untuk-bisnismu